Detail Skripsi

« Back to all
penulis skripsi
Ahmed Jhordy

Pengembangan

5 November 2025 | 2 bulan yang lalu

Rancang Bangun Game Edukasi Berbasis Role Playing Game Pada Mata Pelajaran Algoritma dan Pemrograman Kelas VII di SMPN 7 Samarinda

Penelitian ini bertujuan untuk merancang, pengujian kelayakan, dan mengetahui tingkat kepuasan siswa terhadap rancang bangun game edukasi berbasis role playing game pada mata pelajaran Algoritma dan Pemrograman kelas VII di SMPN 7 Samarinda. Penelitian ini menggunakan metode MDLC dengan model Waterfall menggunakan lima tahap pengembangan yaitu, Analisis, Perancangan, Penerapan, Uji Coba, dan Perawatan. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif terhadap aspek functionality dan usability. Subjek penelitian ini meliputi pengujian black box, tiga ahli media, satu ahli materi, dan empat puluh satu siswa SMPN 7 Samarinda kelas VIIB. Hasil penelitian dari pengujian black box diperoleh nilai X=1 sehingga masuk dalam kategori ”Layak”, hasil penilaian dari ahli media memperoleh nilai 93,7% dengan kategori ”Sangat Layak”, penilaian dari ahli materi memperoleh nilai 93,3% dengan kategori ”Sangat Layak”, dan hasil penilaian dari empat puluh satu siswa memperoleh 79,7% dengan kategori ”Puas”. Berdasarkan temuan tersebut maka dapat disimpulkan bahwa Rancang Bangun Game Edukasi Berbasis Role Playing Game Pada Mata Pelajaran Algoritma dan Pemrograman Kelas VII di SMPN 7 Samarinda yang dikembangkan ”Layak” dari segi functionality dan mendapat tingkat kepuasan pengguna sebesar 79,7%.

Skripsi :